KENDAL, GROBOGAN.NEWS-Wakil Menteri Agama (Wamen) Republik Indonesia Zainut Tauhid Sa’adi melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kendal pada Jumat (5/2) kemarin.
Dalam kegiatannya, Wamen melakukan pembinaan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN). Kegiatan tersebut digelar di Sekolah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kendal.
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Kendal, Drs H. Masrur Masykur, Kepala Kantor Kemenag Jateng, Forkopimda Kendal, dan turut hadir Calon Wakil Bupati Kendal terpilih Tahun 2021 Windu Basuki.
Dalam acara itu Wakil Menteri Agama RI Zainut mengatakan, pada kegiatan hari ini untuk memantapkan kerja dalam mensukseskan penanganan virus Covid-19 melalui penerapan Protokol Kesehatan kepada ASN Kemenang, dan menghambat penyebaran virus Covid-19 yang saat ini masih tinggi.
“Selain itu, kami juga mengharapkan kepada seluruh ASN Kemenag, agar dalam pelaksanaan tugas harus menjadi suri teladan sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing, yaitu bebas korupsi, melayani masyarakat dengan baik, dan menjadi ASN yang professional,” tambah Wakil Menteri Agama.
Ia berpesan kepada para ASN di Sekolah MAN Kendal, agar peran madrasah harus lebih meningkat, sehingga madrasah bisa berkompetisi dengan pendidikan yang lainnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Kendal, Masrur Masykur mengucapkan selamat datang kepada Wamen RI beserta rombongan.
Ia pun berharap dengan adanya kunjungan ini dapat meningkatkan ikatan tali silaturrahim dan kerjasama di berbagai bidang, khususnya dalam penanganan pendidikan sekarang ini dimasa pandemi Covid-19.
“Saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Pusat dengan memberikan bantuan pembangunan gedung workshop melalui dana SBSN (Surat Berharga Syariah Negara) Tahun 2020, dan terima kasih kepada Bapak-lbu semua atas upaya, apresiasi dan komitmennya dalam membangun gedung baru 3 (tiga) lantai yang kokoh ini,” ucap dia.
“Mudah-mudahan dengan adanya gedung baru yang dilengkapi peralatan dan mesin ini, diharapkan dapat memberikan manfaat dan kontribusi yang positif bagi peningkatan sumbel daya manusia lulusan yang memiliki keterampilan dan handal,” sambung Masrur.
Wakil Bupati Kendal juga mengatakan, MAN Kendal merupakan satu-satunya Madrasah Aliyah Negeri di Kendal yang memiliki program pendidikan Islam dan juga memiliki ciri khas keahlian keterampilan.
Dengan Slogan “Three In One Schoolnya”, yaitu program unggulan berupa keterampilan, ma’had tahfldzul qur’an yang bisa mencetak para penghafal qur’an, serta keunggulan terbaru lagi yaitu menjadi madrasah riset.
Pada kesempatan ini, saya berpesan kepada keluarga besar MAN Kendal harus bersyukur dengan adanya gedung yang baru dan megah ini, semoga MAN Kendal kedepan semakin maju, semakin hebat dan semakin berprestasi dalam segala bidang.
Diakhir acara Wakil Menteri Agama beserta rombongan meninjau lokasi gedung workshop yang berada di sekolah Madrasah Aliyah Negeri Kendal.