GROBOGAN.NEWS Grobogan

Inilah Fasilitas Digital Terbaru Bagi Pelaku Usaha IKM dan UMKM di Grobogan untuk Pasarkan Produknya, Penasaran ?

Bupati Grobogan Sri Sumarni secara resmi telah meluncurkan aplikasi Dalmadi Center sebagai sarana promosi bagi pelaku industri kecil menengah (IKM) Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk memasarkan produknya sekaligus pembukaan pasar rakyat virtual, di Gedung Wisuda Budaya, beberapa waktu lalu.

PURWODADI, GROBOGAN.NEWS-Aplikasi Digital Dalmadi Center telah resmi diluncurkan. Aplikasi ini merupakan salah satu program inovasi dari Pemerintah Kabupaten Grobogan.

Bupati Grobogan Sri Sumarni secara resmi telah meluncurkan aplikasi Dalmadi Center sebagai sarana promosi bagi pelaku industri kecil menengah (IKM) Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk memasarkan produknya.

“Gebyar Pasar Rakyat Grobogan Virtual yang dilaksanakan hari ini, kita pandang sebagai terobosan baru di bidang promosi dan pemasaran melalui platform digital. Barang-barang hasil produksi para pelaku IKM dan UMKM tidak hanya dipromosikan secara fisik, tetapi juga secara virtual atau _online_,” ujar Sri Sumarni, saat peluncuran aplikasi sekaligus pembukaan pasar rakyat virtual, di Gedung Wisuda Budaya, beberapa waktu lalu.

Lebih detail, Sri Sumarni menjelaskan, pembatasan kontak fisik di masa pandemi Covid membuat konsumen saat ini cenderung lebih memilih cara praktis untuk memenuhi kebutuhannya.

“Untuk itu pelaku IKM dan UMKM dituntut supaya lebih kreatif dalam mem- _branding_ produk dan inovatif dalam mengikuti pasar, serta dapat memanfaatkan teknologi secara lebih maksimal,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag)  Kabupaten Grobogan Pradana Setyawan menjelaskan, dalam platform digital itu tedapat Mobil Promosi IKM dan juga program Great Sale Grobogan. Melalui inovasi itu diharapkan bisnis IKM-UMKM akan berkembang, dan menggerakan perekonomian di Kabupaten Grobogan.

Peluncuran aplikasi Dalmadi Center tersebut dilakukan berbarengan dengan pembukaan Gebyar Pasar Rakyat Grobogan Virtual 2021, Jumat 4 Juni 2021.

Platform ini muncul dilatarbelakangi situasi pandemi yang dirasakan para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) dan Industri Kecil Menengah (IKM) berdampak pada usahanya.

Berlatar belakang hal itu, platform digital Dalmadi Center ini akhirnya dibuat untuk mempromosikan hasil UMKM dan IKM di Kabupaten Grobogan kepada masyarakat.

Dengan menggunakan aplikasi digital Dalmadi Center, calon konsumen dapat membeli dengan mudah barang-barang hasil produksi pelaku UMKM.

Aplikasi Dalmadi Center ini juga diapresiasi Bupati Grobogan Sri Sumarni. Bahkan, aplikasi ini diresmikan langsung oleh orang nomor satu di Kabupaten Grobogan tersebut.

“Banyak pelaku IKM dan UMKM yang harus bertahan ditengah kondisi sulit menghadapi pandemi Covid-19. Mulai dari turunnya produksi, berkurangnya pendapatan, dan terbatasnya pemasaran,” jelas Bupati saat membuka Gebyar Pasar Rakyat Grobogan Virtual 2021 di Gedung Wisuda Budaya, Jumat 4 Juni 2021.

Pandemi Covid-19 juga sudah mengubah perilaku konsumen dengan lebih banyak di rumah dan menggunakan aplikasi belanja online untuk bertransaksi apapun.Arya