GROBOGAN.NEWS Grobogan

Hadapi Cuaca Ekstrem Warga Wajib Tingkatkan Kewaspadaan, Satu Rumah dan Satu Unit Mobil di Toroh Tertimpa Pohon Rubuh

Peristiwa pohon rubuh menimpa satu rumah dan satu mobil di wilayah Desa Pilangpayung, Toroh. Foto : Ist

PURWODADI, GROBOGAN.NEWS-Peristiwa rumah dan satu unit mobil yang tertimpa pohon tumbang di wilayah Desa Pilangpayung, Toroh menyisakan kisah. Peristiwa pohon tumbang akibat dihantam angin puting beliung yang melanda di sebagian wilayah di desa tersebut.

Peristiwa ini mengharuskan masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan menghadapi cuaca ekstrem yang terjadi dalam beberapa pekan terakhir.

Peristiwa Sebuah rumah dan mobil rusak setelah tertimpa sebuah pohon usai angin puting beliung melanda wilayah Desa Pilangpayung, Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan, Jumat 22 Oktober 2021.

Kejadian ini bermula saat Agung Fitrianto (44), warga Kuripan, Kota Purwodadi ini sedang membetulkan mesin PDAM yang ada di sebelah timur aliran irigasi.

Tidak berapa lama, terjadi hujan disertai angin, Agung bermaksud untuk beristirahat di warung milik Darti, warga Dusun Samben, Desa Pilangpayung, yang berada di sisi barat irigasi.
Dengan mengendarai mobilnya, Agung sampai di depan warung tersebut. Mobil tersebut juga diparkirkan tepat di depan warung.

Tiba tiba angin puting beliung bertiup di wilayah tersebut dan tiba tiba pohon waru yang berada di sebelah utara warung tersebut tumbang dan menimpa mobil serta merusak atap warung.

Kapolsek Toroh, AKP Darmono membenarkan adanya kejadian ini. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.15 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun total kerugian material yang dialami kedua korban mencapai Rp 8 juta.

Adanya insiden ini, Kapolsek Toroh AKP Darmono mengimbau kepada masyarakat agar berhati hati saat musim hujan disertai angin agar tidak melakukan aktivitas di bawah pohon.

“Kami mengimbau kepada masyarakat agar tidak melakukan aktivitas di bawah pohon saat terjadi angin kencang agar tidak terjadi insiden serupa, seperti tertimpa pohon tumbang dan atau sebagainya,” ujar AKP Darmono.

Sebuah mobil dan warung tertimpa pohon waru saat terjadi hujan disertai angin puting beliung yang melanda wilayah Desa Pilangpayung, Kecamatan Toroh, Jumat 22 Oktober 2021 sore.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun pemilik warung dan mobil sama sama mengalami kerugian materiil akibat atap rumah yang rusak dan juga bagian depan mobil mengalami pecah.Arya