GROBOGAN.NEWS Solo

Antre Vaksin di Kodim Sragen, Motor di Parkiran Gedung DPRD Hilang Diembat Maling

Penampakan deretan sepeda motor milik peserta vaksin di Kodim Sragen yang diparkir di halaman gedung DPRD / Foto: Wardoyo

SRAGEN, GROBOGAN.NEWS – Setelah terjadi di halaman parkir depan Pemkab, lagi-lagi kasus pencurian sepeda motor milik warga yang tengah antre vaksinasi terjadi lagi.

Kali ini, giliran insiden serupa terjadi di halaman parkir gedung DPRD Sragen, yang saat itu digunakan sebagai tempat parkir bagi peserta vaksinasi di Kodim Sragen.

Korbannya adalah seorang wanita muda peserta vaksin di Kodim Sragen, pada Kamis (2/9/2021) pagi.

Sepeda motor Honda Vario merah bernopol G 5053 ET itu amblas saat diparkir di halaman gedung DPRD Gedung Sragen.

Insiden itu terjadi sekitar pukul 07.00 WIB. Menurut keterangan sejumlah saksi mata, korban yang belum diketahui identitasnya itu datang untuk ikut antri vaksin sebelum jam 07.00 WIB.

Ia kemudian memarkir motornya di halaman Gedung DPRD yang pagi itu juga sudah ada motor dari peserta vaksin lainnya. Selesai vaksin sekitar pukul 09.00 WIB, korban kaget sepeda motornya sudah raib.

Ia kemudian melapor ke Polres Sragen. Korban juga sempat mengunggah status kehilangan motornya berikut foto penampakan motornya di FB siang harinya.

Salah satu penjaga parkiran, Nugroho, membenarkan kejadian wanita kehilangan motor Vario tersebut. Menurutnya, korban memang datang sebelum jam 07.00 WIB saat penjaga parkir dan petugas belum datang.

“Mungkin datangnya antara jam 6.30 WIB sampai jam 07.00 WIB. Karena terlalu pagi, petugas belum ada yang datang. Di situ sudah banyak motor. Pas selesai vaksin motornya sudah enggak ada,” paparnya kepada Joglosemar news.com, kemarin.

Nugroho mengatakan petugas yang mengatur parkiran baru datang pukul 08.00 WIB. Ia memastikan bahwa sebenarnya para penjaga memang bukan petugas parkir resmi.

Mereka hanya membantu mengatur kendaraan peserta vaksin di halaman DPRD dan Gedung Kartini agar tidak menghalangi lalu lalang kendaraan DPRD, Staff dan tamu di DPRD.

Sehingga kehilangan, memang bukan tanggungjawab dari petugas. Apalagi petugas tidak mematok tarif seperti retribusi resmi akan tetapi hanya seikhlasnya.

“Ya karena memang bukan parkir resmi, kami hanya bantu ngatur sepeda yang vaksin agar tidak menggangu jalan. Uangnya juga sak awehe, nggak dipatok berapa. Tadi memang pas jadwal vaksin di Kodim. Kebetulan peserta banyak dan biasanya yang ingin duluan datangnya agak pagi. Yang kehilangan motor itu sudah lapor ke Polres tadi,” ujarnya. Wardoyo

Berita ini sudah dimuat di https://joglosemarnews.com/2021/09/antri-vaksin-di-kodim-sragen-wanita-muda-kehilangan-motor-di-parkiran-gedung-dprd-sempat-unggah-postingan-di-fb/