GROBOGAN.NEWS Solo

Total Kasus Positif Covid-19 di Sukoharjo Capai 14.254 Kasus, Sembuh  12.501 Orang  dan 1.297 Orang  Meninggal

Ilustrasi Covid-19. Foto : Istimewa

SUKOHARJO, GROBOGAN.NEWS – Angka kasus positif Covid-19 di Sukoharjo mencapai 14.254 orang. Meski demikian, angka kesembuhan mencapai 12.501 orang, dan pasien yangvtak dapat tertolong mencapai 1.297 orang.

Merujuk pada  informasi dari web resmi Pemkab Sukoharjo dan Instagram resmi Dinas Kesehatan Sukoharjo, Senin (13/9/2021) per 11 September 2021, akumulasi kasus positif Covid-19 di Sukoharjo menjadi 14.254 buah.

Sementara pasien yang dinyatakan sudah sembuh naik 224 dari tanggal 10 menjadi 12.501 orang. Sebelumnya pasien yang dinyatakan sudah sembuh adalah 12.257 orang.

Di sisi lain pasien meninggal juga bertambah. Ada kenaikan sebanyak lima orang meninggal sehingga kini jumlah warga Sukoharjo yang meninggal dengan status positif terpapar virus Corona menjadi 1.297 orang.

Sedangkan kasus aktif mencapai 456 buah. Perinciannya adalah 336 orang menjalani isolasi mandiri, delapan orang menjalani isolasi terpusat dan 112 orang dirawat inap di rumah sakit. Aris

Berita ini sudah dimuat di https://joglosemarnews.com/2021/09/wajib-tahu-lur-total-kasus-terkonfirmasi-positif-covid-19-sukoharjo-saat-ini-tembus-14-254-angka-kesembuhan-12-501-dan-jumlah-kematian-mencapai-1-297-orang/