GROBOGAN.NEWS Blora

Vaksinasi Covid-19 Terus Digenjot. Bupati Arief Gelar Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Tingkat Desa

Bupati H. Arief Rohman bersama Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, bersama jajaran Forkopimda Blora melaksanakan peninjauan vaksinasi di Desa Geneng Kecamatan Jepon pada Rabu siang (14/7/2021). IST

BLORA, GROBOGAN.NEWS-Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Blora jadi perhatian khusus.

Berbagai upaya terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Blora untuk merealisasikan program percepatan vaksinasi Covid-19.

Bupati H. Arief Rohman bersama Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, pun terus melaksanakan peninjauan pelaksanan vaksinasi ke berbagai pelosok desa.

Seperti yang dilakukan pada Rabu siang (14/7/2021) Bupati Arief dan Wakil Bupati Tri Yuli melaksanakan peninjauan vaksinasi di Desa Geneng Kecamatan Jepon.

Peninjauan itu merupakan rangkaian penutupan program TMMD Sengkuyung Tahap II 2021.

Dalam tinjuan tersebut, Bupati bersama Forkopimda menyatakan bahwa pihaknya akan terus meningkatkan pelaksanaan vaksinasi di desa-desa. Agar capaian vaksinasi bisa terus bertambah untuk menekan potensi penularan pandemi Covid-19.

“Alhamdulillah pelaksanaan vaksinasi di Desa Geneng bekerjasama dengan TNI Polri ini berjalan dengan baik dan sesuai prokes, tidak berkerumun. Bisa menjadi contoh untuk desa lainnya,” kata Bupati Blora.

“Vaksinasi di desa seperti ini akan terus kita dorong, untuk terus digenjot. Utamanya di desa-desa yang masih berpotensi zona oranye dan merah,” ucap Bupati yang akrab disapa Mas Arief ini.

Pihaknya menekankan agar dalam pelaksanaan vaksinasi bisa benar-benar memperhatikan protokol kesehatan, sehingga tidak terjadi kerumunan atrian.

“Seperti di Desa Geneng ini diatur dengan sistem shif sehingga tidak datang berbondong-bondong. Terimakasih Pak Kades, dan juga TNI Polri yang sudah mengawal,” jelas dia.

“Terus semangat, semoga Blora bisa segera normal kembali. Jangan takut divaksin. Vaksin itu sehat dan halal,” tambah Bupati.

Sementara itu, Kepala Desa Geneng, Kecamatan Jepon, Jati menyatakan bahwa hingga hari ini pelaksanaan vaksinasi di desanya untuk sasaran lansia diatas 50 tahun sudah mencapai sekitar 80 persen.

“Sudah sekitar 80 persen atau 436 lansia yang telah tervaksin, sisanya adalah lansia yang mempunyai penyakit penyerta sehingga belum diperbolehkan vaksinasi,” terang dia.

“Sedangkan hari ini adalah vaksinasi untuk masyarakat umum diatas 18 tahun dengan target sekitar 300 orang. Terimakasih Pak Bupati, TNI Polri yang sudah mengawal pelaksanaan hari ini,” ujar Jati.

Terpisah, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blora, Edi Widayat S.Pd, M.Kes., MH, menyampaikan bahwa update capaian vaksinasi di Blora per 13 Juli 2021.

Menurutnya tenaga kesehatan sudah mencapai 114 persen (4182 orang) untuk dosis 1, dan 110,3 persen (4043 orang) dari target 3667 orang.

“Sedangkan pelayan publik dari target 53.742 orang, yang sudah tervaksin dosis 1 sebanyak 44.947 orang atau 83,6 persen, dan yang sudah tervaksin dosis 2 sebanyak 20.491 orang atau 38,1 persen,” ungkap Edi Widayat.

Selanjutnya untuk lansia dari sasaran 83.607 orang. Yang sudah tervaksin dosis 1 sebanyak 28.173 orang (33,7 persen), dan yang sudah sampai dosis 2 sebanyak 15.657 orang (18,7 persen).

“Adapun untuk masyarakat umum yang mulai dilaksanakan sudah mencapai 6.441 orang dari dosis 1 atau 1,4 persen dari target sebanyak 467.420 orang/jiwa. Ini yang akan terus kita dorong bersama sambil menyelesaikan vaksinasi lansia,” pungkasnya.RIS