SUKOHARJO, GROBOGAN.NEWS – Masyarakat diminta tidak bosan-bosannya melaksanaan protokol kesehatan, karena angka kasus positif Covid-19 di Jateng, termasuk Kabupaten Sukoharjo mengalami kenaikan.
Di Sukoharjo, lonjakan kasus baru Covid-19 terjadi cukup signifikan, hanya dalam waktu sehari.
Seperti yang terungkap pada unggahan di akun resmi Instagram Dinas Kesehatan Sukoharjo, Selasa (15/6/2021). Pada Senin (14/6/2021), ada kenaikan kasus aktif cukup tinggi sebanyak 83 buah di Sukoharjo.
Dengan adanya tambahan kasus baru tersebut, kini akumulasi kasus positif Corona di Sukoharjo sudah tembus 6.634 buah.
Pada bagian lainnya, kesembuhan naik cukup banyak. Yakni 46 orang, hingga totalnya menjadi 5.809 orang dinyatakan sembuh.
Sementara pasien yang dinyatakan meninggal bertambah tiga orang. Total jenderal warga Sukoharjo yang meninggal dengan status positif terpapar virus Corona menjadi 472 orang.
Untuk kasus aktif masih tercatat sebanyak 353 buah. Perinciannya 189 orang menjalani isolasi mandiri, satu isolasi terpusat dan 163 orang dirawat inap di rumah sakit. Aris
Berita ini sudah dimuat di https://joglosemarnews.com/2021/06/jangan-sampai-mengkis-mengkis-kasus-baru-covid-19-di-sukoharjo-melonjak-signifikan-kasus-kematian-juga-bertambah-banyak/