SRAGEN, GROBOGAN.NEWS – Dua pengendara sepeda motor ini luka parah saat keduanya mengalami tabrakan adu banteng di jalan Plupuh-Masaran, tepatnya di depan toko pertanian Tani Mandiri Dukuh Ndari, Plupuh, Sragen.
Data yang dihimpun di Mapolres Selasa (16/2/2021), kecelakaan terjadi pukul 15.00 WIB. Kejadian melibatkan pengendara Honda Supra AD-5007-GY, Tumin (55) warga Dukuh Teken RT 02, Kaliwuluh, Kebakkramat, Karanganyar.
Dia menggasak Iryanti (39) yang mengendarai Honda Vario AD-2902-AKE asal Dukuh Sumberejo RT 14, Trobayan, Kalijambe, Sragen.
Menurut saksi mata dan hasil olah TKP, kecelakaan bermula ketika pemotor Supra berjalan dari arah barat ke timur. Sedangkan pengendara Vario melaju dari lawan arah atau dari timur ke barat.
Setelah mendekati TKP yang jalannya menikung, pengendara Supra terlalu ngepot dan tidak bisa menguasai kendaraannya hingga berjalan terlalu ke tengah.
Nahas, karena jarak sudah terlalu dekat, tabrakan pun tak terhindarkan. Benturan kedua membuat kedua pengendara terpental dari motor. Kedua motor mereka rusak dan pengendara mengalami luka parah.
“Pengendara Supra mengalami luka tangan kanan robek dan diopname di Puskesmas Plupuh. Sedangkan pengendara Vario mengalami kaki dan tangan kanan patah serta diopname RS Yakssi Gemolong. Saat ini kasusnya sudah ditangani penyidik,” papar Kasubag Humas Polres Sragen, AKP Suwarso. Wardoyo
Berita ini sudah dimuat di https://joglosemarnews.com/2021/02/kecelakaan-adu-banteng-2-pemotor-supra-vs-vario-di-tikungan-plupuh-sragen-gegara-ngepot-tumin-gasak-iryanti-hingga-patah/