JAKARTA, GROBOGAN.NEWS-Jumlah penumpang di Bandara Internasional Soekarno-Hatta diperkirakan mencapai 80 ribu orang pada puncak arus balik libur Natal dan Tahun Baru, Minggu (3/1/2021).
PT Angkasa Pura II (Persero) mencatat penumpang diangkut dengan 850 penerbangan.
“Kami sudah mempersiapkan agar proses keberangkatan dan kedatangan berjalan lancar,” ujar Executive General Manager Bandara Soekarno-Hatta Agus Haryadi dalam keterangan tertulis pada Minggu (3/1/2021).
Dia mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menyiapkan parkir pesawat dan ground handling. Petugas bandara, kata Agus, juga bersiap memeriksa penumpang di pintu kedatangan untuk mengecek formulir kesehatan e-HAC. Formulir ini wajib diisi penumpang sebelum melakukan perjalanan dengan pesawat.
Selama periode angkutan Natal dan tahun baru 18 Desember 2020 sampai 2 Januari 2021, Angkasa Pura II mencatat jumlah penumpang di 19 bandara milik perseroan sebesar 1,75 juta orang. Tingginya pergerakan penumpang ketimbang hari normal di masa pandemi diikuti dengan peningkatan pergerakan pesawat. Selama periode liburan, frekuensi pesawat mencapai 22.111 pergerakan.
Angkasa Pura II mencatat pergerakan penumpang tertinggi terjadi di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Jumlah penumpang selama H-7 sampai H+1 tahun baru mencapai 1,02 juta orang. Sedangkan trafik pesawat sebanyak 12.590 pergerakan.
Direktur Utama Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengatakan lalu-lintas penerbangan di seluruh bandara dipantau secara real time. Pemantauan ini berguna untuk mempercepat tindakan bila terjadi situasi luar biasa di lapangan.
Di samping itu, Angkasa Pura II membuka posko angkutan Natal dan tahun baru di bandara. “Posko Natal dan tahun baru 2020/2021 sebagai wadah koordinasi stakeholder di bandara bertugas untuk memantau lalu lintas penerbangan dan penerapan protokol kesehatan di bandara-bandara,” ujar Awaluddin.