GROBOGAN.NEWS Blora

Kabar Duka : Terkena Virus Corona, AKP Suyatmo Wafat setalah Jalani Perawatan di RSUD dr Loekmono Hadi Kudus

Almarhum AKP Suyatmo (mengenakan baju merah berdiri di tengah), saat bertugas sebagai Satgas Covid-19 di Kecamatan Ngawen, Blora. Dok I Istimewa

BLORA, GROBOGAN.NEWS-Kabar duka datang dari keluarga besar Polres Blora. Kapolsek Sambong  AKP Suyatmo meninggal dunia setelah dinyatakan positif Covid-19.

Sebelum dikabarkan meninggal dunia, AKP Suyatmo menjalani perawatan beberapa hari di Rumah Sakit Umum daerah (RSUD) dr Loekmono Hadi Kudus Senin (4/1/2020), pukul 06.10 WIB.

AKP Suyatmo diketahui baru mendapat anugerah kenaikan pangkat Sabtu (2/1/2020) lalu.

Namun, karena dalam keadaan sakit, Suyatmo tidak bisa menghadiri upacara kenaikan pangkat dan serah terima jabatan yang digelar di Mapolres Blora.

“Hari ini kami mendapat kabar dari RSUD dr Loekmono Hadi Kudus bahwa ada rekan kami AKP Yatmo meninggal karena Covid-19. Hari ini dimakamkan secara Prokes di Bangsri tempat tinggalnya,” terang Kasubbag Humas Polres Blora AKP Soeparlan.

AKP Yatmo merasakan sakit sejak Selasa (29/12/2020) lalu. Sebelumnya dirawat di rumah sakit Pembina Kesejahteraan Umat (PKU) Muhammadiyah Cepu.

Almarhum dinyatakan positif Covid-19 setelah menjalani rapid test antigen. Selama empat hari dirawat di PKU Muhammadiyah Cepu, kondisinya sempat membaik.

Namun, pada Sabtu (2/1/2020), kondisinya memburuk lagi. AKP Yatmo kemudian dirujuk ke RSUD dr Loekmono Hadi Kudus. Namun, Suyatmo tidak mampu bertahan akhirnya meninggal dunia hari ini.

Menurutnya, tidak ada pemakaman khusus dari kepolisian untuk almarhum AKP Suyatmo. Pemakaman dilakukan dengan protokol kesehatan.

“Kami seluruh anggota Polres Blora Polda Jateng ikut berduka cita atas meninggalnya AKP Suyatmo dan dari kami tidak ada pemakaman khusus,” ujarnya.

Sementara itu di rumah duka dusun Ngrapah, Desa Bangsri Kecamatan Jepon, berdatangan beberapa karangan bunga berisi ucapan duka.

Di antaranya karangan bunga dari Kapolres Blora AKBP Ferry Irawan beserta staf dan karyawan serta karangan bunga dari Bupati dan Wakil Bupati Blora.

Beberapa rekan sejawat seperti Polsek Sambong dan Polsek Jepon serta sejumlah perwira polisi lainnya hadir untuk memberi penghormatan dan menyampaikan ucapan duka kepada keluarga dengan menerapkan protokol kesehatan.

Sementara itu berdasarkan monitoring data Covid-19 Kabupaten Blora, update terakhir, Senin, 4 Januari 2021, jam 12.34 WIB menyebutkan kasus positif Covid-19 sebanyak 3.143, sembuh 2.639.

Kemudian meninggal 139 orang. Positif dirawat di rumah sakit 13, isolasi mandiri 352 orang. Pemeriksaan swab test total 16.224 orang. Ahmad