GROBOGAN.NEWS Semarang

Hasil Uji Swab Negatif Covid-19, Hendi Diizinkan Pulang dari RSUP Dr. Kariadi

Calon Wali Kota Semarang petahanan Hendrar Prihadi menjalani perawatan pemulihan pasca dirawat di RSUP Dr. Kariadi. Istimewa

SEMARANG, JOGLOSEMARNEWS.COM — Setelah menjalani perawatan intensif di RSUP Dr. Kariadi selama 10 hari calon petahana Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi diizinkan untuk kembali pulang untuk menjalani pemulihan.

Sebelumnya, pria yang akrab disapa Hendi ini dirawat sejak 2 November 2020 setelah dinyatakan positif Covid-19 pada tes usap keempat yang dilakukannya selama masa kampanye.

Setelah menjalani perawatan intensif oleh tim ahli RSUP Dr. Kariadi, dirinya kemudian dinyatakan telah negatif Covid-19 pada hari Sabtu 7 November 2020.
Namun meskipun begitu, Hendi harus melakukan pemulihan di rumah sakit terlebih dahulu, hingga akhirnya diizinkan pulang pada Rabu (11/11/2020).

Mewakili pihak keluarga, Setyo Maharso, kakak ipar Hendi pun mengucapkan syukur atas kesembuhan Hendi, dan tetap meminta doa dari seluruh masyarakat Kota Semarang untuk pemulihan stamina Calon Wali Kota Semarang, pasca dirawat di RSUP Dr. Kariadi.

“Alhamdulillah pada siang hari ini mas Hendrar Prihadi, atau mas Hendi sudah bisa keluar dari Rumah Sakit Dokter Kariadi. Saya mohon doanya dari masyarakat Kota Semarang, mudah – mudahan mas Hendi semakin sehat,” ujar Setyo.

“Saya ucapkan terima kasih atas doa dan perhatian seluruh masyarakat, mudah – mudahan Kota Semarang segera terbebas dari Covid-19,” imbuh dia.

Sementara itu, Ketua Relawan Pemenangan Pasangan Calon Hendi – Ita, Arnaz Agung Andrarasmara yang juga mewakili keluaga, menegaskan bahwa sebelum diijinkan keluar dari Rumah Sakit, Hendi sebenarnya telah dinyatakan negatif covid-19 beberapa hari sebelumnya.

“Alhamdulillah, sebenarnya hasil swab mas Hendi sudah negatif tiga hari yang lalu, tapi beliau masih butuh recovery. Insya Allah dalam waktu dekat mas Hendi sudah dapat beraktifitas kembali,” jelas Arnaz.

“Satu hal yang harus kita cermati, bahwa Covid menyerang seseorang yang imunnya sedang rendah, tidak sehat, atau kelelahan. Sehingga bisa dibayangkan bagaimana mas Hendi di tengah pandemi ini harus berkampanye, pasti menguras energi dan tenaga beliau,” teranganya.

Di sisi lain, Arnaz berharap seluruh pihak yang peduli dan bersimpati kepada Hendi bisa terus memberikan semangat dan dukungan, agar calon petahana Wali Kota Semarang dapat pulih total.

“Mas Hendi ini sudah keluar dari rumah sakit, kita doakan, kita beri semangat beliau, agar tetap sehat sehingga bisa kembali lagi berjuang bersama masyarakat,” imbuh dia. Satria Utama